RANCANG BANGUN MESIN PENGUPAS DAN PEMOTONG KENTANG STIK DENGAN KAPASITAS 3 KG/PROSES SEMI OTOMATIS
Abstract
Kentang stik merupakan salah satu cemilan yang sering dipesan di tempat tongkrongan, yaitu kentang goreng stik. Dalam Rancang bangun mesin pengupas dan pemotong kentang stik dengan kapasitas 3 kg/proses ada beberapa bagian, yaitu motor listrik, tabung pengupas, rangka, ruang pemotong dan reducer speed. Mesin tersebut menjadikan motor listrik (AC) sebagai sumber putaran yang diperoleh poros. penulis menciptakan 1 mesin dengan 2 fungsi, yaitu mesin pengupas dan pemotong kentang stik dan dengan kapasitas yang lebih rendah dari pabrik, yaitu dengan kapasitas 3 kg/proses dengan semi otomatis. Terciptanya mesin pengupas dan pemotong kentang stik akan sangat membantu perekonomian masyarakat dan khususnya masyarakat yang memiliki home industri dan UMKM.