PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLE NON EXAMPLE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI DI KELAS V

  • Kharisma Ramadhani Alya Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Profesi Pendidikan Guru, Universitas Muhammadiayah Sumatera Utara, Indonesia
  • Bambang Nur Alamsyah Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Profesi Pendidikan Guru, Universitas Muhammadiayah Sumatera Utara, Indonesia
  • Rahmat Mushlihuddin Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Profesi Pendidikan Guru, Universitas Muhammadiayah Sumatera Utara, Indonesia
  • Ika Sabitaria Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Profesi Pendidikan Guru, Universitas Muhammadiayah Sumatera Utara, Indonesia

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis karangan deskripsi melalui model pembelajaran Example Non Example pada siswa kelas V di SDN 067240 Medan Tembung. Penelitian ini merupakan penelitian Tindakan Kelas. Subjek Penelitian ini adalah siswa kelas VB SDN 067240 Medan tembung. Alat pengumpulan data yang digunakan ialah tes dan observasi. Hasil penelitian menggunakan model pembelajaran Example Non Example untuk meningkatkan keterampilan menulis karangan deskripsi siswa pada pre test, siklus I, dan siklus II menunjukkan peningkatan. Nilai rata-rata tes menulis karangan deskripsi pada tes awal 46,26 dengan ketuntasan klasikal 27 %. Pada siklus I nilai rata-rata kelas menjadi 66,73 dengan persentase ketuntasan klasikal sebesar 47 %. Pada siklus II meningkatmenjadi  nilai rata-ratanya 84,86 dengan persentase ketuntasan klasikal sebesar 87 %. Dapat disimpulkan penggunaan model pembelajaran Example Non Example dapat meningkatkan keterampilan menulis karangan deskripsi siswa kelas V SDN 067240 Medan Tembung.

Published
Dec 28, 2024
How to Cite
ALYA, Kharisma Ramadhani et al. PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLE NON EXAMPLE UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN MENULIS KARANGAN DESKRIPSI DI KELAS V. JURNAL RECTUM: Tinjauan Yuridis Penanganan Tindak Pidana, [S.l.], v. 3, n. 2, dec. 2024. ISSN 2684-7973. Available at: <https://jurnal.darmaagung.ac.id/index.php/jurnalrectum/article/view/5201>. Date accessed: 22 jan. 2025. doi: http://dx.doi.org/10.46930/jurnalrectum.v4i2.5201.