PERANAN TEKNOLOGI KOMUNIKASI TERHADAP KUALITAS SIARAN LANGSUNG “SUMATERA UTARA HARI INI” TVRI SUMUT
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif guna menganalisis peran teknologi komunikasi terhadap kualitas siaran langsung “Sumatera Utara Hari Ini” TVRI SUMUT. Tujuan penelitian ini yaitu: 1) Mengetahui Teknologi Komunikasi yang digunakan pada Proses Produksi Siaran Langsung “Sumatera Utara Hari Ini” TVRI SUMUT 2) Mengetahui apakah Sumber Daya Manusia yang terlibat di “Sumatera Utara Hari Ini” TVRI SUMUT sudah adaktif terhadap teknologi komunikasi. 3) Menemukan upaya yang telah dilakukan oleh menejemen TVRI untuk meningkatkan kualitas teknologi komunikasi di SDM yang terlibat pada “Sumatera Utara Hari Ini” TVRI SUMUT. “Sumatera Utara Hari Ini” yang tayang pada pukul 16.00-17.00 WIB setiap hari telah sesuai dengan standar SOP pemberitaan. Teknologi yang digunakan pada pra produksi, produksi dan pasca produksi sudah memadai untuk penayangan berita. Begitu pula dengan SDM yang ada pada “Sumatera Utara Hari Ini” mampu menjalankan tugas masing-masing sebagai Kepala Bidang, Kepala seksi, produser berita, reporter, kameramen, redaktur dan lain sebagainya. Keseluruhan pegawai telah melaksanakan tugas sesuai dengan jabatannya masing-masing dengan baik dan adaktif atas penggunaan teknologi komunikasi yang digunakan dalam penayangan siaran langsung “Sumatera Utara Hari Ini” TVRI SUMUT. Peningkatan teknologi komunikasi akan terus ada mengingat Direktur Utama TVRI yang terus melakukan perbaikan baik itu SDM dan teknologi komunikasi, dengan diadakannya pelatihan - pelatihan kepada para pegawai TVRI, penambahan dan perbaikan teknologi komunikasi dalam penayangan siaran langsung “Sumatera Utara Hari Ini”.
An author who publishes in the Jurnal Prointegrita agrees to the following terms:
- Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal
- Author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work (See The Effect of Open Access).