PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) BERBANTUAN MEDIA PhET TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI VEKTOR DI KELAS X SEMESTER I SMA GAJAH MADA MEDAN TIMUR T.A. 2022/2023
Abstract
Berdasarkan wawancara dengan salah satu guru fisika di sekolah SMA Gajah Mada Medan Timur yang menyatakan bahwa nilai rata-rata fisika seluruh siswa cenderung masih dibawah KKM yaitu 75,00. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Berbantuan Media PhET Terhadap Hasil Belajar Siswa Siswa Pada Materi Pokok Vektor Di Kelas X Semester I SMA Gajah Mada Medan Timur T.A. 2022 /2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian Teknik Sampel Total (Total
Sampling). Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X semester I SMA Gajah Mada Medan Timur yang terdiri atas 2 kelas dengan jumlah seluruh siswa adalah 60 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan acak kelas (cluster random sampling), dan yang menjadi sample dalam penelitian ini adalah siswa kelas X – MIPA 1 sebagai kelas eksprimen, yang diajarkan dengan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan media PhET dan siswa kls X – MIPA 2 sebagai kelas kontrol yang diajarkan dengan model pembelajaran langsung. Instrumen penelitian ini menggunakan tes dalam bentuk pilihan berganda sebanyak 15 item dengan 5 option (a, b, c, d, dan e) yang sebelumnya diuji cobakan untuk mengetahui validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, dan daya pembeda soal. Hasil penelitian diperoleh hasil uji stastic (uji t) dua pihak adalah thitung = 0,220 dan ttabel = 2,002 karena thitung < ttabel (0,220 < 2,002) hal ini menunjukkan, bahwa kemampuan awal kedua kelas sama. Kemudian diberikan perlakuan yang berbeda lalu diakhir pelajaran diberikan postes. Diperoleh hasil uji stastik (uji t) satu pihak, diperoleh thitung = 4,37 dan ttabel = 1,67 karena thitung > ttabel (4,37 > 1,67). Maka hal ini menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) berbantuan media PhET terhadap hasil belajar siswa pada materi vektor di kelas x semester I SMA Gajah Mada Medan Timur T.A. 2022/2023.