HUBUNGAN KECEMASAN DENGAN INSOMNIA PADA LANSIA DI PUSAT PELAYANAN ORANG TUA SEJAHTERA (PPOS) GBKP SUKAMAKMUR SIBOLANGIT

  • Selli Dosriani Sitopu Universitas Darma Agung
  • Hetti Marlina Pakpahan Universitas Darma Agung
  • Nisdarwati Wau Universitas Darma Agung

Abstract

Lansia pada umumnya mudah mengalami gangguan mental yang disebabkan olehbeberapa faktor seperti kesepian, gangguanalam perasaan, dan perasaan khawatir yang tidak jelas.Lansia yang tinggal di Panti biasanya mengalami kecemasandisebabkan karenajauh dari keluarga sehingga mudah merasa kesepian. Salah satu dampak kecemasan yang dialami oleh lansia yaitu gangguan insomnia.Mereka sering terbangun pada malam hari, dan kesulitan memulai tidur kembali. Tujuan penelitian untuk menganalisis hubungan kecemasan dengan insomnia pada lansia di PPOS GBKP Sukamakmur Sibolangit. Jenis penelitian survey analitik dengan rancangan studi cross sectional. Populasi sebanyak 34 orang, dan sampel penelitian seluruh populasi (total sampling) 34 orang, dengan uji chi-square dengan tingkat kepercayaan α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas lansia mengalami cemas sedang 24 orang (70,6%) dan insomnia sedang 20 orang (58,8%), hasil uji statistic menunjukkan ada hubungan kecemasan lansia dengan insomnia dengan nilai p-value = 0,000 (p<0,005). Lansia yang cemas, mengalami insomnia. Disarankan kepada lansia agar tetap optimis dalam menjalani kehidupan masa tua dan tidak perlu memikirkan banyak hal, rajin berdoa kepada Tuhan,  dan sebaiknya tidak minum air putih banyak jika sudah selesai makan malam dan sebelum tidur dianjurkan untuk BAK terlebih dahulu. Kepada petugas kesehatan di PPOS agar memberikan kegiatan kepada lansia seperti menonton TV sebelum tidur, mendengarkan musik seperti lagu rohani, dan lain-lain agar dapat mempermudah lansia untuk memulai tidur. Dan kepada peneliti selanjutnya diharapkan dapat melakukan penelitian tentang terapi yang bisa digunakan lansia dalam mengatasi insomnia seperti pengaruh terapi musik terhadap kualitas tidur lansia.  

Published
Oct 20, 2023
How to Cite
SITOPU, Selli Dosriani; PAKPAHAN, Hetti Marlina; WAU, Nisdarwati. HUBUNGAN KECEMASAN DENGAN INSOMNIA PADA LANSIA DI PUSAT PELAYANAN ORANG TUA SEJAHTERA (PPOS) GBKP SUKAMAKMUR SIBOLANGIT. JURNAL DARMA AGUNG HUSADA, [S.l.], v. 10, n. 2, p. 42 - 50, oct. 2023. ISSN 2656-7350. Available at: <https://jurnal.darmaagung.ac.id/index.php/darmaagunghusada/article/view/3861>. Date accessed: 27 dec. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.46930/darmaagunghusada.v10i2.3861.
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>