APLIKASI WEBSITE UNTUK PERANCANGAN INFRASTRUKTUR JARINGAN SISTEM KOMUNIKASI SERAT OPTIK: FITUR KALKULASI LINK POWER BUDGET
Abstract
Latar Belakang – Aplikasi website kalkulasi Link Power Budget (LPB) pada perancangan sistem komunikasi serat optik sangat dibutuhkan. Hal ini dikarenakan pembangunan sistem komunikasi serat optik terus dilakukan. Tujuan – Fitur LPB dirancang untuk membantu teknisi mengetahui daya yang akan dipancarkan oleh pemancar agar dapat diterima dengan baik oleh penerima. Pada kalkulasi LPB terdapat gambar untuk memudahkan teknisi memahami komponen penyusun infrastruktur serat optik mulai dari transmitter (tx) sampai pada receiver (rx). Fitur kalkulasi LPB bertujuan untuk mendapatkan nilai dari dua persamaan matematis yaitu total redaman (α_Total) dan sensitivitas daya (Pr). Metode - Kalkulasi LPB pada website didesain dengan navigasi yang intuitif, tata letak yang jelas, dan tampilan yang responsif sehingga pengguna akan mudah mengoperasikannya. Hasil Penelitian - Berdasarkan hasil pengujian perhitungan manual dan aplikasi website nilai redaman total sisi uplink sebesar sebesar 25,97497 dB dan downlink sebesar 25,53497. Hasil simulasi daya terima pada perhitungan manual maupun website didapatkan hasil yang sama yaitu sebesar -21 dBm. Kesimpulan – Nilai akurasi terhadap fitur LPB dapat disimpulkan bahwa LPB memiliki akurasi 100% dari 100%. Berdasarkan hasil perhitungan akurasi tersebut, maka fitur kalkulasi LPB merupakan fitur kalkulasi yang akurat dan layak digunakan untuk perancangan infrastruktur jaringan sistem komunikasi optik khususnya pada LPB.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
An author who publishes in the Jurnal Darma Agung agrees to the following terms:
- Author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal
- Author is able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Author is permitted and encouraged to post his/her work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of the published work (See The Effect of Open Access).