PEMANFAATAN DAN MENDAURULANG MATERIAL TEKSTIL UNTUK PENERAPAN GAYA DESAIN BOHEMIAN PADA HUNIAN TYPE SEDERHANA DI KOTA MEDAN

  • Liesbeth Aritonang Institut Sains dan Teknologi TD Pardede

Abstract

Hunian Type Sederhana dengan penghuni berwawasan modern, umum ditemukan dengan gaya desain yang minimalis atau natural modern, yang berisi perabotan sederhana, atau perabot multifungsi sehingga ruangan sempit dapat digunakan seoptimal mungkin. Setelah tim peneliti mengadakan kunjungan ke beberapa hunian sederhana atau Type 36, berisi ragam softfurnitur dengan warna-warna cerah dan memberi kesan saling tidak cocok, atau tidak konvensional, dengan istilah Interior, gaya desain Bohemian, yakni sebuah gaya desain unik dengan pemanfaatan teksil dengan ragam warna dan material, membuat penulis tertarik untuk membuat sebuah penulisan. Pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia, yang berdampak pada banyak keluarga yang tadinya berpenghasilan tetap, menjadi “dirumahkan”, atau work from home (WFH) juga saat anak bersekolah daring (online), dengan tugas-tugas bersifat mendaur ulang material “apa yang ada”, sampai ibu rumah tangga yang berkreasi sambil mempercantik kediaman masing-masing dengan hasil karya sendiri. Penelitian ini akan mengemukakan ragam karya softfurnitur dengan bahan dasar tekstil, serta penjelasan Gaya Desain Bohemian, yang merupakan gaya desain yang tidak umum di Indonesia, yang diharapkan dapat menjadi referensi buat pelajar, mahasiswa atau yang ingin mengetahui tentang gaya desain yang unik ini, sehingga penulis membuat judul “Pemanfaatan dan Daur Ulang Material Tekstil untuk Penerapan Gaya Desain Bohemian pada Hunian Type Sederhana di Kota Medan”.

Published
Dec 31, 2021
How to Cite
ARITONANG, Liesbeth. PEMANFAATAN DAN MENDAURULANG MATERIAL TEKSTIL UNTUK PENERAPAN GAYA DESAIN BOHEMIAN PADA HUNIAN TYPE SEDERHANA DI KOTA MEDAN. Jurnal Darma Agung, [S.l.], v. 29, n. 3, p. 511 - 520, dec. 2021. ISSN 2654-3915. Available at: <https://jurnal.darmaagung.ac.id/index.php/jurnaluda/article/view/3520>. Date accessed: 21 nov. 2024. doi: http://dx.doi.org/10.46930/ojsuda.v29i3.3520.
Section
Artikel