Pengaruh Audit Internal Terhadap Efektivitas Pengendalian Intern Persediaan Barang Pada PT Swastikalautan Nusa Persada Medan

  • Torang Partogi Simanjuntak Fakultas Ekonomi Universitas Darma Agung

Abstract

PENGARUH INTERNAL AUDIT TERHADAP EFEKTIVITAS PENGENDALIAN INTERN PERSEDIAAN BARANG PADA
PT.SWASTIKALAUTAN NUSAPERSADA MEDAN
Oleh : Torang P. Simanjuntak
Dosen Fakultas Ekonomi Universitas Darma Agung
ABSTRAK
Setiap perusahaan mempunyai tujuan untuk memperoleh laba yang optimal dengan menggunakan segala kemampuan, metode-metode dan alat-alat yang dimilikinya. Untuk mencapai tujuan tersebut, perusahaan perlu mengendalikan segala kegiatan yang ada di dalam perusahaan. Dengan demikian, perusahaan harus menyadari perlunya melaksanakan manajemen yang baik dengan menerapkan pengendalian intern yang memadai. Pentingnya pengendalian intern ini selain karena semakin besar dan kompleksnya operasi perusahaan, juga karena pengendalian intern merupakan suatu metode dan prosedur yang secara langsung maupun tidak langsung dapat meminimalkan segala bentuk kecurangan dan penyelewengan yang dapat merugikan perusahaan. Tujuan pengendalian intern dapat tercapai jika unsurunsur pengendalian intern benar-benar dipenuhi dan agar pengendalian berjalan efektif dan efisien, diperlukan bagian internal audit yang mengawasi dan mengevaluasi efektivitas pengendalian intern persediaan barang. Penelitian ini dilakukan di PT.Swastikalautan Nusapersada Medan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan penelitian kepustakaan dan penelitian lapangan. Model analisis data yang digunakan adalah deskriptif statistik, regresi linier sederhana dengan uji asumsi klasik yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji normalitas dan uji heteroskedastisitas. Pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji-t dan koefisien determinan (R²). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa internal audit berpengaruh signifikan terhadap efektivitas pengendalian intern persediaan barang pada PT.Swastikalautan Nusapersada Medan, dimana nilai thitung (7,681) > ttabel (2,069) dengan tingkat signifikansi 0,000 < 0,05. Hasil koefisien determinasi menunjukkan bahwa persentase pengaruh variabel independen (internal audit) nilai r square sebesar 0,72 sedangkan sisanya 28% dipengaruhi oleh variabel lain dan nilai r adalah 0,848 berarti hubungan (relation) antara internal audit (X) dengan efektivitas pengendalian intern persediaan barang (Y) sebesar 0,848 berarti hubungannya sangat erat. Hasil persamaan regresi linier sederhana dalam penelitian ini adalah Y = 4,334 + 0,914X yang dimana jika peranan internal audit ditingkatkan sebesar satu satuan, maka penerapan efektivitas pengendalian intern persediaan barang akan meningkat sebesar 0,914.
Kata kunci : Internal Audit, Efektivitas Pengendalian Intern Persediaan Barang

Published
Oct 1, 2018
How to Cite
SIMANJUNTAK, Torang Partogi. Pengaruh Audit Internal Terhadap Efektivitas Pengendalian Intern Persediaan Barang Pada PT Swastikalautan Nusa Persada Medan. Jurnal Darma Agung, [S.l.], v. 26, n. 1, p. 421 - 435, oct. 2018. ISSN 2654-3915. Available at: <https://jurnal.darmaagung.ac.id/index.php/jurnaluda/article/view/25>. Date accessed: 22 jan. 2025. doi: http://dx.doi.org/10.46930/ojsuda.v26i1.25.