GAMBARAN PEMENUHAN KEBUTUHAN SPIRITUAL PASIEN GAGAL GINJAL YANG MENJALANI HD DI RSUP HAJI ADAM MALIK MEDAN

  • Merry Alvionita Angelina STIKes Santa Elisabeth Medan
  • Friska Ginting STIKes Santa Elisabeth Medan
  • Mindaria Tarigan STIKes Santa Elisabeth Medan

Abstract

Gagal ginjal kronis adalah kerusakan ginjal yang menyebabkan ginjal tidak mampu mengeluarkan toksin dan produk sisa dari darah, ditandai dengan adanya protein dalam urin dan penurunan laju filtrasi glomerulus, berlangsung lebih dari 3 bulan. Kebutuhan spiritual merupakan kebutuhan dasar setiap individu untuk menemukan tujuan hidup, memberi makna hidup untuk mencintai dan dicintai. Pengaruh kebutuhan spiritual yang tidak terpenuhi pada pasien yang tidak memiliki kepercayaan dan keyakinan dapat mengalami keputusasaan karena tidak mengetahui tujuan hidupnya, tekanan spiritual dan juga dapat membuat seseorang jauh lebih rentan terhadap depresi, stres, kecemasan, kehilangan motivasi. yang dapat membuat seseorang merasa sendirian dan terisolasi. dari orang lain. Hemodialisis adalah prosedur penyelamatan jiwa yang dilakukan oleh perawat nefrologi kepada pasien dengan gangguan fungsi ginjal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana gambaran kebutuhan spiritual pasien paliatif gagal ginjal kronik di RSUP Haji Adam Malik Medan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah consecutive sampling sebanyak 74 responden. Hasil penelitian ini mayoritas terpenuhi 90,5% danĀ  Diharapkan kepada seluruh keluarga, masyarakat sekitar dan khususnya perawat dapat menjaga dan lebih meningkatkan pelayanan khususnya dalam pemenuhan kebutuhan spiritual.

Published
Oct 31, 2023
How to Cite
ANGELINA, Merry Alvionita; GINTING, Friska; TARIGAN, Mindaria. GAMBARAN PEMENUHAN KEBUTUHAN SPIRITUAL PASIEN GAGAL GINJAL YANG MENJALANI HD DI RSUP HAJI ADAM MALIK MEDAN. JURNAL DARMA AGUNG HUSADA, [S.l.], v. 10, n. 2, p. 57 - 63, oct. 2023. ISSN 2656-7350. Available at: <http://jurnal.darmaagung.ac.id/index.php/darmaagunghusada/article/view/4100>. Date accessed: 22 jan. 2025. doi: http://dx.doi.org/10.46930/darmaagunghusada.v10i2.4100.
Section
Articles